Dua unit rumah warga di Desa Jagolano Kecamatan Rantau Panjang Kabupaten Ogan Ilir, ludes terbakar. (Sumber : sumeks.co)
OGAN ILIR, - Dikutip dari sumeks.co , Dua unit rumah di Desa Jagolano Kecamatan Rantau Panjang Kabupaten Ogan Ilir, ludes dilalap si jago merah.
Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 13.30 WIB, Minggu, 26 Januari 2025, yang menimpa keluarga Zubairi, 44 tahun, dan Khairul, 67 tahun.
Kapolsek Tanjung Raja, AKP Zahirin mengungkapkan, dua rumah yang terbakar tersebut merupakan rumah panggung milik warga Desa Jagolano.
Berdasarkan informasi dari warga, peristiwa kebakaran itu diketahui bermula pada saat saksi sedang mandi terdengar suara teriakan kebakaran.
Kemudian, saksi melihat api berasal dari dalam rumah korban Zubairi yang sudah membesar dan langsung menjalar ke rumah Khairul.
"Kebakaran ini menyebabkan kedua rumah tersebut terbakar," ungkapnya.
Adapun saat kebakaran tersebut, diketahui rumah Zubairi dalam keadaan kosong. Diduga, pemilik rumah sedang tidak ada dirumah saat kejadian.
"Adapun penyebab kebakaran belum diketahui, diduga akibat korsleting listrik," terangnya.
Beruntung, dalam peristiwa tersebut tidak terdapat korban jiwa. Namun, korban Zubairi mengalami kerugian lebih kurang Rp 50 juta.
"Ada pula satu unit sepeda motor Honda Beat warna hitam milik korban yang hangus terbakar," tuturnya.
Lalu, korban Khairul mengalami kerugian materil yang diperkirakan mencapai Rp 100 juta.
"Saat ini situasi di sekitar tempat tersebut terpantau aman kondusif, dan api tidak merambat ke rumah penduduk lainnya," tutupnya. oganilirterkini.co.id
Artikel ini telah tayang di sumeks.co dengan judul : 2 Rumah Warga di Ogan Ilir Terbakar, Korban Alami Kerugian Ratusan Juta Hingga Sepeda Motor Hangus
Tidak ada komentar:
Posting Komentar