Home

Senin, 27 Mei 2019

Jalan Menuju Kompleks Perkantoran Terpadu Tanjung Senai Indralaya Ogan Ilir Rusak dan Berlubang

Foto : Sebuah kendaraan melintas di jalan potos alternatif menuju KPT Tanjung Senai Indralaya yang kini dipenuhi lubang

INDRALAYA, - Sejak tiga bulan terakhir, sejumlah titik jalan poros menuju pusat Kompleks Perkantoran Terpadu (KPT) Tanjung Senai Pemkab Ogan Ilir, tepatnya di Jalan Kopral Juni Kelurahan Indralaya Kabupaten Ogan Ilir kondisinya rusak dan berlubang.

Pantauan pada Jumat (24/5/19), jalan yang berjarak sepuluh meter dari gerbang masuk Jalintim Km 35 Indralaya-Kayuagung, kedalaman lubang di badan jalan tersebut mencapai lebih dari 20 centimeter dengan lebar badan jalan lebih kurang 6 meter.

Kerusakan jalan ini dikhawatirkan dapat mengancam keselamatan pengendara, apalagi jalan tersebut setiap hari dilintasi kendaraan Dinas Bupati serta mobil-mobil pejabat Pemda Kabupaten Ogan Ilir yang akan menuju perkantoran Tanjung Senai Indralaya.

Menurut Feri (32), warga setempat mengaku para pengendara yang sering melintas di jalan poros tersebut, sering terjebak lubang karena mereka tidak menyadari bila jalan yang dibangun menggunakan dana APBD itu saat ini kondisi kerusakannya tergolong cukup parah.

Apalagi saat melintas di malam hari. "Tentu saja sangat membahayakan para pengendara yang kebetulan sedang melintas," ujarnya, Jumat (24/5/19) saat dibincangi.

Ia berharap, kepada pihak terkait dalam hal ini Dinas PU Perumahan dan Permukiman (Perkim) untuk segera memberikan perhatian, minimal dilakukan perbaikan sepenuhnya, sebelum terjadinya hal-hal yang tak diinginkan seperti kecelakaan yang ditimbulkan akibat jalan berlubang.

Terpantau di lokasi, sebelumnya titik-titik jalan berlubang di sepanjang Jalan poros Kopral Juni telah dilakukan perbaikan dengan cara dicor beton. Namun, kondisi itu tidak berlangsung lama, sehingga membuat jalan kembali mengalami kerusakan dan berlubang.

Menanggapi hal ini, Kepala Dinas PU Perumahan dan Permukiman (Perkim) Ogan Ilir, Ir H Juni Eddy, M.Si saat dikonfirmasi mengaku, jika sejumlah titik badan jalan tersebut memang banyak lubang.

"Karena arus lalulintasnya cukup padat, apalagi musim hujan mulai masuk ini. Tetapi dalam waktu dekat akan segera kita perbaiki," katanya. (Sumber : Sriwijaya Post) @oganilirterkini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar