Home

Rabu, 03 April 2024

120 Personel Polres OI Diterjunkan untuk Pengamanan Operasi Ketupat Musi 2024

Kapolres Ogan Ilir, AKBP Andi Baso Rahman, menyematkan tanda kepada personel yang tergabung dalam Satgas Pengamanan Operasi Ketupat Musi 2024 di Halaman Mapolres Ogan Ilir, Rabu, 3 April 2024. (Sumber : sumeks.co)

OGAN ILIR, - Dikutip dari situs sumeks.co , Polres Ogan Ilir melaksanakan apel pasukan dalam rangka Operasi Ketupat Musi 2024, yang dipusatkan di Halaman Mapolres Ogan Ilir, Rabu, 3 April 2024.

Kapolres Ogan Ilir, AKBP Andi Baso Rahman, memimpin langsung apel gelar pasukan Operasi Ketupat Musi 2024 ini, dalam rangka pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah.

Kapolres Ogan Ilir mengungkapkan, bahwa jumlah personel yang disiagakan Polres Ogan Ilir pada Operasi Ketupat Musi 2024 ini sebanyak 120 personel.

"50 personel di Pos, dan 70 personel di Satuan Tugas (Satgas)," katanya.

Untuk wilayah Kabupaten Ogan Ilir, akan terdapat lima pos dalam rangka pengamanan Idul Fitri 1445 Hijriah ini. Dimana, dua pos pelayanan dan tiga pos pengamanan.

Dua pos pelayanan dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah ini, berada di Rest Area KM 56 Tol Indralaya-Prabumulih dan di Simpang Desa Sakatiga menuju kawasan Tanjung Senai.

Sedangkan, pos pengamanan dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah ini berada di tiga lokasi. Yaitu, di Jalan Lintas Sumatera Palembang-Prabumulih tepatnya di Desa Lorok Kecamatan Indralaya Utara.

Lalu, di Gerbang Tol Kramasan Kecamatan Pemulutan Kabupaten Ogan Ilir, serta di pos pengamanan di Pasar Tanjung Raja Kabupaten Ogan Ilir.

"Pos-pos yang ada ini bertujuan untuk membantu para warga yang ingin melakukan perjalanan mudik, baik lewat jalan arteri maupun tol," terangnya.

Selain personel polisi, pada pos pelayanan dan pengamanan ini juga dibantu oleh personel TNI sebanyak 20 orang, Dishub 20 orang, Sat Pol PP sebanyak 20 orang.

Personel dari Dinas Kesehatan sebanyak 20 orang, dan petugas Pemadam Kebakaran (PBK) Kabupaten Ogan Ilir sebanyak 20 orang.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Ogan Ilir juga membacakan sambutan dari Kapolri terkait Operasi Ketupat Musi 2024, dalam rangka pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah.

Apel gelar pasukan ini, merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan Operasi Ketupat 2024 sebagai komitmen nyata sinergitas TNI/Polri dengan stakeholder, dalam rangka pengamanan mudik dan perayaan Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah.

Berdasarkan survey indikator kepuasan masyarakat atas penyelenggaraan dan penanganan arus mudik tahun 2023, mencapai 89,5 persen atau meningkat 15,7 persen dibanding tahun 2022.

Hal ini merupakan wujud apresiasi masyarakat atas kerja keras bersama, yang harus dipertahankan dan ditingkatkan dalam penanganan arus mudik dan balik tahun ini.

Sebagaimana diketahui, bersama berdasarkan survey Kemenhub RI tahun 2024 diperkirakan terdapat potensi pergerakan masyarakat serbesar 193,6 juta orang atau meningkat 56,4 persen dibanding tahun 2023.

Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo menekankan dan mengimbau, bahwa mudik tahun ini adalah mudik yang akan sangat besar sekali kenaikannya mencapai 56 persen dibanding tahun lalu.

Total yang akan melaksanakan  mudik diperkirakan berjumlah 190 juta pemudik, oleh sebab itu presiden mengimbau dan mengajak masyarakat untuk melaksanakan mudik lebaran lebih awal.

Pelaksanaan operasi dilakukan selama 13 hari, dimulai dari tanggal 4 April 2024 hingga tanggal 16 April 2024 yang dilaksanakan secara serentak diwilayah Indonesia.

Dengan target operasi memberikan pelayanan dan keamanan terhadap masyarakat yang melaksanakan mudik dan arus balik, baik yang menggunakan jalur darat, laut dan udara.

Pada kesempatan tersebut, Kapolri meminta kepada seluruh petugas yang melaksanakan Operasi Ketupat untuk memberikan pelayanan prima dan pengamanan secara optimal kepada masyarakat.

Dan agar bisa mengatasi berbagai gangguan Kamtibmas menjelang Lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah, seperti adanya kemacetan di jalan raya, tempat-tempat rawan bencana alam dan tempat-tempat wisata, serta insfratruktur yang ada agar para pemudik dapat melaksanakan kegiatan mudik dengan aman dan selamat. oganilirterkini.co.id

Artikel ini telah tayang di sumeks.co dengan judul : 120 Personel Polres Ogan Ilir Diterjunkan untuk Pengamanan Operasi Ketupat Musi 2024

Tidak ada komentar:

Posting Komentar